PEMUDA MUSLIMIN INDONESIA

memperkokoh keislaman dan keindonesiaan menuju peradaban mulia

Sabtu, 27 Februari 2021

5 Hal Yang Wajib Kamu Ketahui Tentang QRIS

Jakarta, pemudamuslimin-news.com — berikut 5 hal yang wajib kamu tahu tentang QRIS.

1. Model Pembayaran QRIS

Merchant Presented Mode (MPM)

Penjual barang/jasa (merchant) akan menampilkan QRIS yang kemudian di-scan oleh pembeli (customer) ketika melakukan transaksi pembayaran. Saat ini, QRIS berbasis MPM dipakai terlebih dahulu karena lebih mudah dikembangkan dan diadopsi oleh merchant, terutama UMKM.

Customer Presented Mode (CPM)

Pada saat transaksi pembayaran, pembeli (customer) menunjukkan QRIS dari layar ponsel untuk di-scan oleh penyedia barang/jasa (merchant). Bank Indonesia saat ini masih mengembangkan QRIS berbasis CPM. BI akan menggandeng ASPI untuk segera melakukan uji coba piloting CPM.  Nantinya transaksi QRIS dengan CPM akan lebih menyasar usaha berskala besar dan bebagai layanan seperti transportasi umum, jalan tol, serta parkir.

2. Keuntungan Menggunakan QRIS

Bagi Konsumen

- Lebih fleksibel dalam memilih aplikasi pembayaran menggunakan QR Code dalam bertransaksi

- Tidak ada biaya tambahan saat membayar menggunakan QRIS

Bagi Merchant

- Proses transaksi lebih efektif dan efisien (Satu QRIS untuk seluruh pembayaran)

- Pangsa pasar lebih luas (konsumen dengan berbagai aplikasi pembayaran dapat bertransaksi)

 3. Batas Transaksi Menggunakan QRIS

- Nominal transaksi QRIS maksimal 2 juta rupiah (Rp 2.000.000,-) per transaksi

- Penyedia aplikasi pembayaran bisa menetapkan batas kumulatif harian dan/atau bulanan atas transaksi QRIS oleh penggunanya berdasarkan manajemen resiko masing-masing

4. Berstandar Internasional

Dalam proses penyusunan QRIS, Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) sudah  mengadopsi standar internasional EMV Co. Standar ini diadopsi untuk mewujudkan interkoneksi instrumen sistem pembayaran yang lebih luas, sehingga interoperabilitas antar penyelenggara, antar instrumen dan antar negara lebih mudah. EMV Co. merupakan lembaga yang menyusun standar internasional QR Code untuk sistem pembayaran. Selain Indonesia, negara-negara yang menggunakan EMV Co. antara lain India, Thailand, Singapore, Malaysia, hingga Korea Selatan. Standar dari EMV Co. juga bersifat open source, artinya bisa dipakai dan dibaca di berbagai negara.

5. QRIS Bisa Dipakai Untuk Belanja di Luar Negeri?

Untuk yang satu ini, dalam waktu dekat Bank Indonesia akan melakukan uji pilot project penerapan QR Cross Border di beberapa negara. Saat ini Thailand dan Malaysia merupakan dua negara yang telah siap melakukan pilot project penggunaan QR Cross Border. Tidak hanya itu, rencananya India dan negara-negara lainnya juga akan diajak uji coba pilot project QR Cross Border. Jadi buat Kawan PRIMA yang hobi jalan-jalan ke luar negeri, siap-siap belanja terus bayarnya pakai QRIS yah.  

Nah, Sahabat Pemuda Muslimin Indonesia ayo kita ambil bagian dalam mewujudkan inklusi keuangan dan cashless society di Indonesia dengan melakukan transaksi nontunai menggunakan QRIS.

Share:

SILATNAS 2021

SILATNAS 2021
Sukseskan Silatnas Pemuda Muslimin 2021

Official Account Media Sosial

Kabar Viral

Bersama Lawan Corona

PILIHAN REDAKSI

Muhtadin Sabili Ditetapkan Jadi Ketua Umum PB Pemuda Muslimin Lewat Aklamasi

Bogor, PemudaMuslimin-News.Com — Forum tertinggi organisasi Majelis Syuro (Kongres Nasional) Pemuda Muslimin Indonesia  menyepakati dan m...

Terbaru