PEMUDA MUSLIMIN INDONESIA

memperkokoh keislaman dan keindonesiaan menuju peradaban mulia

Sabtu, 20 Mei 2017

Konferensi Besar ke-IV Pemuda Muslimin Indonesia Resmi Dibuka

JAKARTA, PemudaMuslimNews - Pemuda Muslimin Indonesia membuka Konferensi Besar ke IV yang diselenggarakan Sabtu sampai Minggu tanggal 20 – 21 Mei 2017 di Gedung Graha Makarti Bhakti Nagari , Jakarta.

Dalam sambutannya, Ketua Pemuda Muslimin Indonesia, Muhtadin Sabily mengatakan bahwa seluruh kader pemuda muslimin bukanlah kader yang berorganisasi secara awam, namun berorganisasi sesuai dengan apa yang disuratkan dalam Al Qur’an surat Ash Shaf Ayat 4 yaitu menjadi barisan yang teratur dan kokoh untuk beramar ma’ruf dan nahi munkar.

“Pemuda Muslimin Indonesia 89 tahun namun baru bisa melaksanakan konferensi besar yang ke 4 , ini memang terkait sejarah orde baru yang pada saat itu tidak berpihak kepada kita. Meskipun begitu, masa lalu yang tidak dapat kita rubah tak menjadikan kita tidak bisa menata masa depan” Ujar Muhtadin Sabily.

Konferensi yang bertemakan Kiprah Pemuda Muslim dalam membela dan mempertahankan Negara kesatuan Republik Indonesia dengan mengamalkan jiwa dan semangat proklamasi, UUD 45 dan pancasila ini dihadiri oleh pengurus cabang seluruh Indonesia.

Beberapa tokoh turut hadir dalam pembukaan yaitu Presiden Dewan Syariah Pusat Syarikat Indonesia, Presiden Lajnah Tanfidhiyah Syarikat Islam Indonesia dan Asda I Pemerintah Provinsi Jawa Barat serta tamu undangan.
Share:

SILATNAS 2021

SILATNAS 2021
Sukseskan Silatnas Pemuda Muslimin 2021

Official Account Media Sosial

Kabar Viral

Bersama Lawan Corona

PILIHAN REDAKSI

Muhtadin Sabili Ditetapkan Jadi Ketua Umum PB Pemuda Muslimin Lewat Aklamasi

Bogor, PemudaMuslimin-News.Com — Forum tertinggi organisasi Majelis Syuro (Kongres Nasional) Pemuda Muslimin Indonesia  menyepakati dan m...